Nilai sebuah parfum tercermin dari keindahan dari botol penyimpanannya, hal ini lah yang mendorong banyaknya permintaan import botol parfum baik yang berbentuk casual maupun custom. Di samping keindahan yang ditampilkan dari botol parfum, kemampuan produsen untuk dapat memilih jenis campuran kaca yang berkualitas pun menentukan nilai jual dari keanggunan yang ditampilkan dari botol parfum.
Meskipun terdapat banyak sekali pengrajin kaca di dalam negeri, permintaan untuk mendapatkan botol parfum yang berkualitas masih belum dapat dipenuhi secara maksimal. Permintaan pun beralih kepada produsen di luar negeri sehingga membutuhkan biaya yang pada akhirnya akan dibebankan kepada harga jual botol parfum itu sendiri. Banyak importir botol akhirnya memutuskan untuk melakukan import botol parfum dari Tiongkok. Namun dikarenakan kebijakan yang dikeluarkan pada saat pandemi ini telah membatasi proses tersebut maka berimbas kepada supply yang tidak sesuai dengan jadwal. Beberapa impotir botol parfum pun tidak sedikit yang menelan kekecewaan dikarenakan ulah segelintir oknum yang memanfaatkan permasalahan ini untuk mendapatkan keuntungan pribadi.
Sebagai penjual botol parfum yang sudah cukup memiliki pengalaman, kami dapat memberikan bantuan kepada importir yang hendak melakukan impor botol parfum dari Tiongkok baik dengan design standart maupun custom. Jaminan jadwal pengiriman yang tepat waktu sudah tentu dapat diberikan kepada mitra importir kami dengan harga yang kompetitif. Jaminan tersebut bisa diberikan untuk proses impor botol parfum dari pemilihan pabrik, design, packaging, hingga delivery kepada mitra kami dikarenakan kami memang sudah memiliki struktur dari hulu hingga hilir yaitu dari awal proses transaksi hingga pengantaran produk. Jalur tersebut kami bangun dari rintisan pengalaman kami yang menjalani bidang ini bukan dalam waktu yang singkat. Sehingga proses import botol parfum melalui kerja sama dengan kami dapat menjadi pilihan terbaik yang ada.